Article Detail
SD Bantu TK Siapkan LSS
Lahat (21/4)—Guru, TU, dan PP SD Santo Yosef beramai-ramai bawa lap dan ember ke TK Santo Yosef. Peristiwa ini terjadi Kamis (21/4) bertepatan dengan Hari Kartini. Mereka bersama-sama membantu TK Santo Yosef mempersiapkan penilaian lomba sekolah sehat (LSS) tingkat nasional yang akan dilaksanakan Selasa (26/4) mendatang. Pada waktu yang sama juga hadir memantau kesiapan sekolah dan membantu dalam administrasi UKS dari TP UKS Kabupaten Lahat.
Kedatangan karyawan SD disamping membantu kebersihan kusen, pintu, jedela, penataan pot tanaman, penataan ruang UKS juga memberikan dukungan moral agar seluruh komponen sekolah saling bersinergi untuk kesuksesan LSS yang skalanya sudah nasional. Memang dalam setiap lomba pasti yang diharapkan adalah juara, namun lebih dari itu membuat sekolah yang bersih, rapi, sehat, rindang, indah juga bagian yang penting untuk dipenuhi dan dihidupi. Kebiasaan hidup sehat untuk mengubah pola hidup sehat warga sekolah tidak hanya pada saat mengikuti lomba tetapi menjadi kebiasaan sehari-hari.
Bantuan karyawan SD yang hanya 3 jam ini hasilnya sungguh luar biasa. Semua kusen, pintu dan jendela aula, tiang galery, kusen pintu dan jendela ruang kelas dan UKS sudah bersih dari jamur kayu. Yang masih perlu dilakukan adalah fogging untuk membasmi nyamuk dan jentik nyamuk. Dinas kesehatan akan melakukan hal ini satu hari menjelang penilaian.
Kegiatan LSS ini sungguh menguras tenaga dan pikiran karyawan TK Santo Yosef mengingat waktu yang hampir bersamaan akan dilakukan akreditasi. Tim asesor akan melakukan verifikasi data laporan visitasi sekolah Senin (25/4) satu hari sebelum LSS.***
Kedatangan karyawan SD disamping membantu kebersihan kusen, pintu, jedela, penataan pot tanaman, penataan ruang UKS juga memberikan dukungan moral agar seluruh komponen sekolah saling bersinergi untuk kesuksesan LSS yang skalanya sudah nasional. Memang dalam setiap lomba pasti yang diharapkan adalah juara, namun lebih dari itu membuat sekolah yang bersih, rapi, sehat, rindang, indah juga bagian yang penting untuk dipenuhi dan dihidupi. Kebiasaan hidup sehat untuk mengubah pola hidup sehat warga sekolah tidak hanya pada saat mengikuti lomba tetapi menjadi kebiasaan sehari-hari.
Bantuan karyawan SD yang hanya 3 jam ini hasilnya sungguh luar biasa. Semua kusen, pintu dan jendela aula, tiang galery, kusen pintu dan jendela ruang kelas dan UKS sudah bersih dari jamur kayu. Yang masih perlu dilakukan adalah fogging untuk membasmi nyamuk dan jentik nyamuk. Dinas kesehatan akan melakukan hal ini satu hari menjelang penilaian.
Kegiatan LSS ini sungguh menguras tenaga dan pikiran karyawan TK Santo Yosef mengingat waktu yang hampir bersamaan akan dilakukan akreditasi. Tim asesor akan melakukan verifikasi data laporan visitasi sekolah Senin (25/4) satu hari sebelum LSS.***
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment